SUKOHARJO – Berbagai upaya dilakukan dalam menanggulangi wabah Covid19, dan kehadiran TNI Polri ditengah tengah masyarakat sangat dibutuhkan.
Kali ini Kodim 0726 dan Polres Sukoharjo bersama PT Rajawali membagikan bantuan sosial terdampak Covid19 berupa 1000 Paket sembako kepada masyarakat Kabupaten Sukoharjo. Sabtu (28/8/2021).
“Kami dari Polres Sukoharjo dan kodim 0726 Sukoharjo mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada rekan rekan PT Rajawali Grup yang menyisihkan sedikit pengahasilannya untuk warga Sukoharjo,” ujar Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.
Kapolres mengatakan, penyerahan 1000 paket sembako dari PT Rajawali ini tentunya harus kita dukung. Semoga kedepannya, banyak rekan rekan kita di bidang usaha yang akan memberikan bantuan kepada masyarakat.
Nantinya, melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa, penyaluran bantuan akan dilakukan merata di 12 Kecamatan di Kabupaten Sukoharjo. Karena para Bhabinkamtibmas dan Babinsalah yang lebih mengetahui siapa saja masyarakat yang harus dibantu dalam menghadapi pandemi ini.
“Kegiatan ini adalah imbangan dalam penanganan Covid 19 selain 5M dan 3T. Semoga dapat meringankan beban sausara kita dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini,” jelasnya.
“Kami harapkan para Bhabinkamtibmas dan Babinsa dapat menyalurkan bantuan ini kepada masyarakat yang membutuhkan,” pungkasnya.
Sementara itu, Pihak PT Rajawali Grup mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan dan Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf. Agus Adhy Darmawan, karena telah bersedia menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Semoga ini menjadi stimulus bagi para wiraswasta di wilayan Kabupaten Sukoharjo untuk ikut berperan dalam membantu meringankan beban masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19,” ungkapnya.
Sumber : tribuntipikor.com